Pelatihan Otomotif Desa Gintung Terobosan Membuka Usaha Baru
SUARA NEGERI | PEMALANG — Kepala Dinas Ketenagakerjaan Pemalang Umroni mengatakan, pentingnya ilmu yang didapatkan dari Pelatihan Otomotif Desa Gintung. Oleh sebab itu, Ia berharap peserta harus mengimplementasikan atau mempraktekan secara terus menerus.
"Kemudian tidak henti-hentinya mereka, harus melakukan terobosan-terobosan untuk membuka peluang usaha baru," Hal itu disampaikan Umroni, Kepala Disnaker Pemalang usai monitoring Pelatihan otomotif (Montir) di Desa Gintung, Kecamatan Comal, pada Rabu, 22 Mei 2024.
Menurutnya, terwujudnya suatu usaha baru tentunya butuh sekali kesabaran dan kekuatan kekuatan sepenuhnya juga dibarengi dengan kerja keras, ketekunan atau keuletan dalam mempraktekannya.
"Sehingga ilmu pengetahuan yang didapatkan dalam pelatihan tersebut bisa bermanfaat bagi masyarakat luas. Secara otomatis bisa mengurangi program pemerintah dalam membantu mengurangi pengangguran di masyarakat," tukasnya.
Umroni menambahkan, pelatihan kami laksanakan berdasarkan usulan dari masyarakat dalam Musrenbangdes dilanjutkan ke Musrenbang Kecamatan diajukan ke Musrenbang Kabupaten, kemudian kami di Dinas tinggal melaksanakan.
Ia menilai dengan banyaknya pelatihan-pelatihan di desa, sangat membantu masyarakat yang pendidikan minim misalnya sekolah dasar dengan tujuan untuk menambah ilmu pengetahuan bagi mereka dan meningkatkan sumber daya manusia (SDM).
Menurutnya, selain pelatihan otomotif Desa Gintung, Desa Sidorejo juga mengadakan Pelatihan Las.
Dia menyebutkan pelatihan otomotif Desa Gintung diikuti 16 peserta.
Dalam kesempatan tersebut, Umroni berpesan, kepada peserta untuk menggunakan ilmu yang didapatkan, karena bisa menentukan nasib mereka semua kedepannya. "Ilmu yang dimiliki mudah-mudahan bisa dipraktekkan dengan baik," pungkasnya.
Acara tersebut diakhiri dengan penyerahan Buku Panduan Pelatihan dari Umroni, Kepala Dinas Ketenagakerjaan Pemalang, diserahkan kepada Wahyu Nurdadi Kepala Desa Gintung dilanjutkan foto bersama (Rudi).